You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jaksel Raih Pengumpul ZIS Tertinggi se DKI
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Jaksel Raih Penghargaan Pengumpul ZIS Tertinggi di Jakarta

Pemerintah Kota Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel), berhasil meraih penghargaan sebagai pengumpul dana Zakat, Infaq dan Sodaqoh (ZIS) tertinggi di DKI Jakarta periode 2023. Penghargaan diberikan Baznas Bazis DKI di Gedung Balai Kota, Kamis (30/3) kemarin. 

Hasil dana ZIS ini untuk kegiatan sosial di masyarakat.

Secara simbolis piagam penghargaan diserahkan Ketua Baznas Bazis DKI, Akhmad H Abubakar kepada Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin, Camat Kebayoran Baru, Tomy Fudihartono, Camat Kebayoran Lama, Iwan K Santoso, Camat Pesanggrahan Hartono Abdullah. Kemudian Lurah Melawai Chenris Rahmasari, Lurah Ulujami, Twicetian Yudha Irawan dan Lurah Kebayoran Lama Utara, Yoga Ferdiana.

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin mengatakan, dana ZIS yang terkumpul dari masyarakat ini akan dikembalikan ke masyarakat dalam bentuk kegiatan sosial. Seperti program bedah rumah, bantuan beasiswa,  santunan anak yatim piatu serta  dhuafa dan sebagainya.

200 Ekor Kucing Disterilisasi di AEW Ragunan

"Hasil dana ZIS ini untuk kegiatan sosial di masyarakat. Dari masyarakat, oleh masyarakat dan untuk masyarakat," ujar Munjirin, Jumat (31/3).

Diungkapkan Munjirin, untuk tingkat kota dana ZIS yang berhasil diraih Pemkot Jaksel sebesar Rp48 miliar.

Selain itu,lanjut Munjirin, pihaknya juga mendapat penghargaan untuk tingkat kecamatan yang diraih Kecamatan Kebayoran Baru sebesar Rp 1,1 miliar, Kecamatan Kebayoran Lama Rp 1.04 miliar dan ketiga adalah Kecamatan Pesangrahan Rp 988 juta lebih.

Jakarta Selatan juga mendapatkan penghargaan pengumpulan ZIS tertinggi pertama, kedua dan ketiga tingkat kelurahan se-DKI Jakarta. Tercatat Kelurahan Melawai berhasil mengumpulkan dana ZIS sebesar Rp 627 juta lebih, Kelurahan Ulujami Rp 608 juta dan Kelurahan Kebayoran Lama Utara Rp 545 juta.

Selain itu, Jakarta Selatan juga mendapatkan penghargaan pengumpulan ZIS tertinggi dari para ASN se-DKI Jakarta, dengan kontribusi Rp 2,8 miliar setiap bulan dari para ASN.

"Program pengumpulan dana ZIS ke depannya akan terus ditingkatkan karena masih banyak muzaki yang belum tersentuh," tandas Munjirin.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1148 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1100 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye991 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye969 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye895 personBudhi Firmansyah Surapati